Selasa, 30 Oktober 2018

Danramil 0804 /08 Barat Dampingi Bupati Magetan Dalam Kegiatan Sambang Desa


Magetan - Danramil 0804 /08 Kapten Inf Suparlan beserta  anggota menghadiri kegiatan sambang Desa 2018 yang bertujuan dengan sambang desa kita wujudkan Magetan  yang SMART (Sehat, Maju, Agamis, Ramah, Terampil) bertempat di lapangan Desa gunungan kec. Kartoharjo kab magetan Selasa (30/10/2018)

Dalam kegiatan tersebut dihadiri  oleh  Dr. Drs. H. Suprawoto, SH. M.Si (Bupati Magetan), Sekda Magetan Drs. H. Bambang Trianto, MM,  Asisten dan staf ahli Kab. Magetan, Kabag, Kepala Dinas /SKPD serta Camat se Kab. Magetan, Forkopimka Kec. Kartoharjo, Kepala dinas dan Instansi Kec. Kartoharjo, Kades se Kab. Magetan, Warga masyarakat Ds. Gunungan. Kegiatan tersebut diawali dengan giat senam bersama dan dilanjutkan jalan sehat Bupati Magetan bersama masyarakat dengan rute keliling jalan desa Gunungan.

 Dalam kesempatan tersebut Danramil 0804 /08 menyampaikan kepada  masyarakat  saat kegiatan jalan sehat dan sambang desa intinya  kegiatan  seperti ini harus kita  manfaatkan semaksimal mungkin  dengan cara kita komunikasi langsung  dengan bpk Bupati Magetan.  Saya ucapkan terimakasih kepada warga masyarakat desa gunungan yang menyambut  dengan baik kehadiran kita disini semoga kedepannya lebih bisa lebih baik.

Sambutan Bupati Magetan Dr. Drs. H. Suprawoto, SH,M.Si sekaligus membuka acara sambang desa, intinya pada kesempatan ini kita masih diberi kesempatan untuk hadir dalam acara sambang desa II tahun 2018 dilapangan Ds. Gunungan dalam keadaan sehat dinamika yang berkembang dalam kehidupan masyarakat menjadikan berbagai permasalahan sosial semakin kompleks dalam situasi yang demikian menjadi sangat penting kehadiran pemimpin guna menentukan arah kebijakan dan arah strategis guna menyelesaikan berbagai persoalan guna mewujudkan masyarakat yang sejahtera dan bermartabat.

Saya mengajak seluruh lapisan masyarakat melepaskan perbedaan pilihan saat pilkada kemarin selanjutnya mari kita berjabat tangan bergotong rotong bersatu padu membangun magetan. kami berharap acara sambang desa yang digagas oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Magetan ini dapat meningkatkan semangat organisasi perangkat daerah (OPD) di Kab. Magetan untuk melayani masyarakat jangan sampai kegiatan seperti ini hanya digunakan untuk menggugurkan kewajiban dalam melaksanakan kegiatan.

Mari bersama-sama tingkatkan pelayanan kepada masyarakat terselenggaranya acara sambang desa di desa Gunungan Kec. Kartoharjo ini merupakan wujud kepedulian pemerintah  Kab. Magetan terhadap masyarakat. hal ini akan membangun bilateral antara masyarakat dan Pemerintah Kab. Magetan yang bertujuan menumbuhkan semangat gotong royong untuk bersama- sama membangun Kab. Magetan. kegiatan sambang desa ini merupakan wujud hadirnya pemerintah Kabupaten ditengah–tengah masyarakat sebagai wujud silaturahmi serta untuk membangun Kabupaten Magetan mulai dari Desa.

Dengan program pemerintah Kab. Magetan sambang desa ini bisa menjalin hubungan erat dengan pihak desa yang bertujuan membangun Magetan lebih baik mudah - mudahan dengan kegiatan sambang desa ini dapat mendorong masyarakat untuk bersatu padu menghadapi tantangan yang semakin komplek dimasa yang akan datang acara dilanjutkan dengan pemberian bantuan yang diberikan oleh pemerintah Kab. Magetan dalam program sambang desa tersebut yaitu terkait kebutuhan untuk masyarakat. (R.08)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar