Selasa, 16 April 2019

Danramil 0804/04 Parang Hadiri Rapat Koordinasi Pendistribusian Logistik Pemilu 2019


Magetan - Danramil 0804/04 Parang Kptn Inf Gunawan menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Pendistribusian logistik pemilu 2019 dari PPS ke TPS yang dilaksanakan di pendopo kecamatan Parang. Selasa(16/04/2019).

Rapat ini membahas tentang permasalahan atau kendala yang dihadapi, maupun permasalahan yang biasanya akan terjadi atau yang mungkin bisa terjadi selama menjelang pelaksanaan pemilu.

Pada kesempatan ini, Danramil 04 Parang memberikan arahan serta imbauan kepada semua peserta rapat agar bekerja sama dengan pihak Koramil maupun Polsek ataupun Babinsa dan Babinkamtibmas yang ada  di setiap Desa supaya dalam menjaga stabilitas Kamtibmas selama pendistribusian logistik pemilu bisa berjalan dengan lancar.

Danramil juga menyampaikan dalam pendistribusian nanti Babinsa dan Babinkamtibmas akan melaksanakan pengawalan maupun pengamanan disetiap tahapan dari pendistribusian logistik, penjagaan logistik hingga pemungutan suara yang sudah diatur sesuai aturan pengamanan Pemilu.

Rapat ini juga dihadiri Camat Parang Drs Wiyatmono Tri Handaya, Danramil 04 Parang Kptn Inf Gunawa ,Kapolsek Parang Akp Bayu Nirbaya Bakti.SH, Ketua PPK Sdr Mahmud dan Panwaslu Kecamatan Parang Sdri Lestari serta Ketua dan anggota PPS  Sekecamatan Parang .(R 04)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar