Kamis, 04 April 2019

Jelang Pemilu 2019 Danramil 0804/11 Takeran Hadiri Apel Kesiapsiagaan Linmas


Magetan - Danramil 0804/11 Takeran Kapten Inf Suprianto beserta  undangan Forkopimca melaksanakan apel kesiapsiagaan dalam rangka pengamanan PEMILU TH.2019 di Gedung Aula Al Ikhlas Kelurahan Takeran Kecamatan Takeran, Kabupaten Magetan. Kamis (04/04/19)

Apel Gelar Pasukan dalam rangka pengamanan jalannya Pemilu tahun 2019 ini, dihadiri oleh Camat Takeran Bapak Boimin, S.Sos, Danramil Takeran Kapten Inf Suprianto, Polsek Takeran Aipda Henrin, dan dari Tim Bawaslu.

Camat Boimin, dalam sambutannya berharap peran serta semua masyarakat untuk ikut mengamankan Pemilu tahun 2019 ini, sehingga pelaksanaan pemilihan bisa berjalan dengan baik,aman dan lancar.

“Kegiatan ini dilakukan sebagai respon dari perkembangan strategis, yang bergerak dengan cepat dan dinamis. Dengan bantuan semua aspek yang ada di masyarakat, dalam Pileg dan Pilpres 2019 ini  diharapkan bisa berjalan aman dan kondusif,” ungkapnya.

Dalam pengamanan jalannya Pemilu Th.2019 di wilayah Takeran nanti, TNI, Polri diterjunkan  dari Koramil Takeran dan Polsek Takeran  serta anggota Linmas Kecamatan Takeran Kabupaten Magetan," imbuhnya.

“ Dalam Apel kesiapsiagaan pengamanan  Pemilu tahun 2019 ini bertujuan untuk mewujudkan terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif agar memberikan rasa aman kepada masyarakat, serta menjamin masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya sesuai dengan hati nuraninya,” kata Kapten Inf Suprianto Danramil Takeran.

Kegiatan apel kesiapsiagaan dalam rangka pengamanan  pemilu tahun 2019 di Gedung Aula Al Ikhlas Takeran yang di hadiri oleh Linmas dengan peserta hadir sekitar 100 orang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar