Selasa, 17 April 2018

Drill Teknis Pertajam Naluri dan Kesiapan Tim Liput Pendam Jaya pada Pam VVIP.

Kodam Jaya – Jakarta Timur.    Memasuki hari ke-2 Latihan Pengamanan VVIP Kodam Jaya TA 2018 seluruh peserta latihan melaksanakan drill teknis Pengamanan VVIP di Rindam Jaya/Jayakarta, Jl. Raya Condet Jakarta Timur, Senin (16/04).

Cuaca pagi yang bersahabat turut mendukung kelancaran latihan, tampak para peserta penuh semangat dan antusias melaksanakannya. Apel pengecekan serta pembagian tugas latihan dipimpin  oleh Mayor Inf Mirza, Pjs Dansecata Rindam Jaya/Jayakarta.
Materi PHH (Pasukan Huru-Hara ) kembali dilatihkan, diperankan oleh para prajurit Batalyon jajaran Kodam Jaya. Untuk penguasaan dan pengetahuan tentang alat-alat Perhubungan dan Komunikasi dipandu oleh personel Hubdam Jaya, sementara untuk latihan teknis Kesehatan diambil alih sepenuhnya oleh Kesdam Jaya. Perwira Penerangan Kodam Jaya Kapten Caj Malino Sihombing yang juga merupakan peserta ditunjuk menjadi Dantim Peliputan, membawahi kelompok Banmin yang terdiri dari personel Hubdam, Kesdam, Paldam dan Bekangdam Jaya.

Berbekal skenario latihan, Dantim Liput melalui briefing singkat menyampaikan arahan tugas dan tanggung jawab ke 4 (empat) prajurit Pendam lainnya yang turut terlibat dalam satu tim. Arahan dimulai dari pengenalan tentang kewajiban, larangan hingga batasan yang telah ditetapkan atau diberlakukan dalam Pam VVIP. Arahan dan pelatihan dimaksudkan untuk memperoleh pengetahuan serta keseragaman langkah dalam tugas peliputan di lapangan, sebagai gambaran pelaksanaan tugas pada Pengamanan VVIP yang sebenarnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar