Minggu, 29 April 2018

Uji Hasil Binjas, Pamen Korem 052/Wkr Ikuti Samapta Periodik

Kodam Jaya-Kalisari. Kemampuan jasmani yang prima harus dimiliki setiap Prajurit TNI. Kamampuan tersebut harus dibina secara bertahap, bertingkat dan berlanjut melalui program Binjas (pembinaan jasmani) yang perkembangannya diuji secara periodik sebagai bahan evaluasi.

Untuk mengetahui hasil tersebut di golongan Pamen (Perwira Menengah), Kodam Jaya/Jayakarta melakukan Samapta Periodik I TA 2018 secara terpusat, termasuk bagi Pamen jajaran Korem 052/Wkr di Brigif Mekanis 1/PIK JS, Kalisari, Jakarta Timur, Kamis (26/4/18).
Selain itu, melalui Samapta, dapat diukur kesiapan Prajurit untuk melaksanakan tugas pokok serta untuk memelihara sekaligus untuk meningkatkan kemampuan fisik perorangan.

Seperti Samapta umumnya, para Pamen ini juga harus mengikuti tes Garjas (kesegaran jasmani) A dan B yang nilainya dihitung dari kedua item Garjas tersebut susuai katagori umur masing-masing Prajurit. Garjas A berupa lari sejauh 3.200 meter dan Garjas B meliputi pull-up, sit-up, push-up dan shuttle run.

Sebagai program yang harus dilaksanakan setiap Prajurit, maka para Pamen Kodam Jaya juga dituntut memiliki tingkat kesegaran jasmani yang prima.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar