Jumat, 27 April 2018

Koramil 0804/06 Maospati Gelar Komunikasi sosial dengan Komponen Masyarakat


Maospati,  "Dalam upaya mempererat Silaturahmi dan menyamakan persepsi dalam menyikapi situasi kondisi wilayah, Koramil 0804/06 Maospati mengadakan acara Komsos dengan Komponen Masyarakat "

 Acara Komunikasi Sosial (komsos) dengan komponen masyarakat digelar di Kantor Kecamatan Maospati dengan bertemakan “Bersama Rakyat Mewujudkan NKRI Yang Berdaulat dan Sejahtera ”, Jumat (27/04).Dalam kegiatan komsos dengan komponen masyarakat tersebut dihadiri sekitar 70 orang.
 Acara ini dihadiri Danramil 0804/06 Maospati, Kapolsek Maospati , camat Maospati, Kepala Puskesmas Maospati dan kepala desa sewilayah kecamatan Maospati. Dalam kegiatan komsos dengan komponen masyarakat juga dihadiri oleh undangan yang terdiri dari Tokoh masyarakat, Tokoh Agama dan tokoh pemuda.

 
Dalam Sambutan Danramil 0804/06 Maospati Kapten inf Suryo Margono mengatakan pentingnya peran serta seluruh komponen masyarakat dalam mewujudkan kondusifitas diwilayah.
“Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menyamakan cara pandang seluruh komponen masyarakat dalam menyikapi situasi yang berkembang saat ini sehingga tidak terjadi perpecahan serta semakin menguatkan semangat persatuan dan kesatuan” tegas Danramil 0804/06 Maospati.
“Dan alhamdulillah sampai saat ini wilayah kecamatan Maospati dinyatakan kondusif, aman, tentram dan damai. Itu semua berkat kerjasama antara tiga pilar kecamatan yaitu TNI, Polri dan kecamatan”, tegasnya kembali.

  Lebih lanjut Kapten  inf Suryo Margono menyampaikan “Dalam situasi seperti sekarang ini dimana sedang dilaksanakan rangkaian kegiatan pelaksanaan pilkada serentak yaitu pemilihan gubernur (pilgub) dan pemilihan bupati (pilbub) dan tentunya kita sebagai aparat kewilayahan perlu selalu bersinergi dalam menciptakan kondisi yang aman, tertib dan kondusif sehingga masyarakat merasa aman didalam menjalankan aktifitasnya sehari hari dan pilkada dapat berjalan dengan baik aman dan lancar, Yang tentunya masyarakat akan dapat menyalurkan hak pilihnya tanpa dihantui rasa takut karena intimidasi dan lain lain " jelas Kapten inf Suryo Margono.

“Sehingga akan menghasilkan seorang pemimpin yang betul betul diinginkan oleh masyarakat yang akan menentukan bagi kemajuan dan kemakmuran masyarakat Magetan khususnya dan Propinsi Jawa timur itu sendiri”, tuturnya.

 Dalam giat komsos juga di isi dengan Materi tentang bahaya Narkoba dan Pergaulan sex bebas yang disampaikan langsung oleh Kapolsek Maospati Kompol Basuki Dwi Kuranto , materi tersebut sekaligus menjadi materi penutup pada kegiatan tersebut.

Di akhir acara Danramil 0804/06 Maospati berkesempatan memberikan waktu untuk sesi tanya Jawab kepada semua undangan yang hadir dan acara dilanjut foto bersama  yang dilanjutkan dengan acara ramah tamah yang berlangsung dengan suasana penuh keakraban. Selama Acara giat komsos yang berakhir pada pukul 10.30 berjalan dengan tertib aman dan lancar. [R06]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar