Senin, 28 Januari 2019

Koramil 0804/04 Parang Bersinergi Bersama Tokoh Masyarakat Sambangi Rumah Warga Tidak Layak Huni


Magetan - Danramil 0804/04 Parang Kodim 0804/Magetan Kptn Inf Gunawan, Babinsa Desa Tamanarum Serma Kadirun bersama Tokoh Masyarakat Bpk Widarto dan perangkat desa  menyambangi Rumah Ibu Sadinem rt 06/02 Desa Tamanarum Kec.Parang Kab Magetan yang Kurang Mampu.

Kondisi rumah Ibu Sadinem janda umur 72 tahun yang sudah tinggal sendiri dan sangat memprihatinkan jauh dari kata sehat. Terlihat dari atap rumahnya jebol dan lantai masih beralaskan tanah. Rencana Tokoh Masyarakat dan Danramil akan bergotong royong untuk membantu merehab rumah tersebut.

“Melihat kondisi rumah tersebut memang sangat memprihatinkan. Rumah yang tidak memenuhi kriteria rumah sehat, bahkan atapnya ada yang sudah jebol dan belum diperbaiki karena keterbatasan biaya.Danramil,Tokoh Masyarakat dan Babinsa serta perangkat desa pun mengecek secara langsung untuk memberikan solusi kepada warganya sehingga permasalahan tersebut dapat diselesaikan. Pihak Desa melalui Kadus Bpk Arik  dan tokoh Masyarakat akan merehab rumah tersebut supaya lebih aman karena rawan ambruk,” ujar Kadus Bpk Arik, Senin (28/01/2019) saat peninjauan bersama Danramil,Tokoh Masyarakat dan Babinsa.‎

Di satu pihak,Danramil 04 Parang Kptn Inf Gunawan mengatakan upaya pengecekan kondisi rumah tersebut dilakukan bersama perangkat desa dan Tokoh Masyarakat untuk memberikan solusi penyelesaian sambil menunggu perehaban yang akan dilaksanakan pada hari Jumat tgl 01/02/2019 nanti.

‎Apresiasi disampaikan oleh tokoh masyarakat setempat, Bpk Widarto. Dia menyampaikan terima kasihnya kepada bhabinsa dan perangkat desa. Menurutnya, dengan  komunikasi yang baik akan sangat  membantu dalam menyelesaikan setiap permasalahan yang ada.

Dengan sinergitas TNI,Tokoh Masyarakat dan perangkat desa kami berharap permasalahan kemiskinan seperti yang dialam Ibu Sadinem bisa diatasi,” tutupnya. ‎(R 04)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar