Senin, 14 Januari 2019

Babinsa Desa Manjung Menghadiri Kegiatan Muslimat Nu Di Desa Manjung Kec.Barat


Magetan, Babinsa Desa Manjung Serda Moch Rai menghadiri kegiatan Muslimat NU yang dilaksanakan di balai desa manjung kec.Barat kab.Magetan Senin (14/01/2019)
Kegiatan tersebut dihadiri oleh  : KH. Son Haji, dari kab Madiun Kapolsek Barat, Babinsa Ds. Manjung,Perangkat Ds. Manjung, Pengurus MWC NU kec. Barat Kab. Magetan, Pengurus Anshor Kec. Barat, Ketua dan pengurus Muslimat NU dan Fatayat kec. Barat, Tomas dan Toga ds. Manjung, Anggota muslimat NU se-Kec. Barat atau sekitar +- 300

Serda Moch Rai Babinsa Desa Manjung Anggota koramil 0804/08 Barat  selalu aktif dalam melaksanakan tugasnya terlihat dalam setiap kegiatan selalu ada sehingga di setiap permasalahan yang ada di Desa Manjung selalu bisa diselesaikan secara kekeluargaan
Sambutan ketua muslimat NU ranting ds. Manjung  ibu Sarmi intinya : Ucapan terima kasih kepada undangan dan anggota muslimat NU yg sudah hadir dan apabila ada kekurangan kami mohon maaf yang sebesar besarnya dan Semoga acara hari ini  dapat berjalan dengan lancar
Sambutan ketua muslimat NU kec. Barat  ibu Jumiati intinya
Ucapan terimakasih kepada ibu-ibu muslimat NU desa Manjung  yang sudah menyediakan tempat dan mempersiapkan semua acara sehingga dapat terlaksana dengan baik dan Semoga kedepannya muslimat NU kec. Barat bisa lebih maju dan bisa memberi manfaat dan barokah bagi kita semua
Kita mengadakan kalender NU seharga Rp. 8.000,-
Tgl 10 Pebruari 2019 akan dilaksanakan  Muslimat NU se Kab. Magetan  di Kec. Karas Kegiatan Muslimat NU selanjutnya akan dilaksanakan di Kel. Tebon
acara dilanjutkan Pemberian santunan kepada  anak yatim Ds. Manjung oleh ketua MWC NU kec. Barat bpk. H. Widarto dilanjutkan Doa oleh anak yatim
Mauwidoh hasanah oleh KH. Son Haji   intinya :
Amal shaleh akan membuat hidup kita  didunia menjadi indah dan meraih kebahagian diakhirat.
Amal shaleh akan menghilangkan kekhawatiran, ketakutan, menjadikan lapang dada, hati terasa nikmat
Amal shaleh akan merengkuh derajat serta kedudukan yang tinggi didalam surga.
Amal shaleh akan melapangkan rejeki kita di dunia dan akherat
Dengan beramal shaleh akan menghapus dosa dan kesalahan serta memperbaiki perilaku kita
Dengan beramal shaleh akan diberi pahala sempurna terus dilipatkan menjadi berlipat-lipat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar